"DIDIAGNOSA terkena kanker payudara adalah sebuah pengalaman yang sangat pahit bagi saya," sebut penyanyi Sheryl Crow. Namun, bukan berarti pelantun tembang "All I Wanna Do" itu putus asa. Selain berbagai terapi medis, dia juga melawan kanker melalui diet yang tepat. Kepada ahli nutrisi Rachel Bellar, penyanyi cantik ini senantiasa berkonsultasi untuk memilih makanan yang bisa mempertahankan daya tahan tubuhnya dari serangan sel kanker yang ganas.
Dari Rachel itulah, Crow mulai belajar melawan kanker melalui pola makan yang sehat dan seimbang. Dia juga paham benar bahwa penyakit sangat erat kaitannya dengan apa yang kita makan. Hasil penelitian dari National Cancer Institute yang mengatakan bahwa 35 persen kasus kematian kanker bisa dicegah melalui makanan juga membuatnya semakin semangat menerapkan pola makan sehat. Ingin tahu makanan apa saja yang dipilih Crow untuk melawan kanker?
Gandum
Jenis makanan ini bisa didapat dalam bentuk roti tawar, oatmel, atau pasta. Untuk memodifikasi, makanan ini bisa dicampur dengan sayuran atau ayam, tergantung selera.
Kacang-kacangan
Salah satu jenis kacang yang bagus untuk melawan kanker adalah kacang kedelai. Kacang ini pun bisa diolah dalam berbagai menu. Bila bosan dengan jus kedelai, mungkin Anda bisa memasaknya, buat sup kedelai misalnya. Atau Anda yang berdomisili di Indonesia bisa mendapatkannya dari tempe dan tahu.
Buah Berries
Buah berries meliputi stroberi, rasperi, atau bluberi. Jenis buah ini juga bisa dikonsumsi dalam berbagai cara. Misalnya dibuat selai dan dimakan bersama roti tawar gandum. Atau bila ingin segar, bisa dibuat jus atau yogurt. Atau bisa juga menambahkannya saat membuat muffin. Selain sehat, muffin akan terasa lebih lezat bukan?
Tomat
Buah yang satu ini memang mengandung manfaat yang bagus untuk kesehatan. Tomat selain berbentuk buah segar, juga bisa didapatkan dari saus tomat atau jus segar. Tak heran bila tomat juga bisa diolah menjadi berbagai menu seperti pasta, sup, atau pizza.
Brokoli
Sayuran berwarna hijau ini juga menjadi pilihan Crow untuk menu dietnya. Bila bosan dengan brokoli rebus, Anda bisa menumisnya dengan minyak zaitun, atau dibuat sup. Brokoli juga nikmat disantap bersama dengan kentang panggang.
Sayuran Berdaun Hijau
Sayuran berdaun hijau antara lain bayam dan lettuce.Sayuran ini bisa dimasak dengan berbagai kombinasi.Ditumis begitu saja, juga nikmat. Bagi penggemar pizza atau pasta, sayuran ini bisa dimasukkan sebagai bahannya.
Anggur
Buah ini sangat mudah didapat. Memang tak banyak variasi yang bisa dibuat dari buah ini. Tapi tanpa diolah, buah ini sudah enak dijadikan kudapan.
Ikan Salmon
Kandungan omega 3 dan 6 pada ikan salmon membuat Crow menyenangi ikan ini. Diet ala orang Eskimo, begitulah sebut Crow saat menjelaskan kegemaran barunya mengonsumsi salmon. Karena selama ini, Crow mengaku tak terlalu menyukai salmon.
link : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=2038955
Monday, June 8, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment