Sunday, March 8, 2009
rgus II (Bionic Eye): membuat orang buta bisa melihat kembali
Kabar baik dalam dunia kedokteran, Ron, seorang pria berumur 73 tahun dan selama 30 tahun tidak bisa melihat (buta), akhirnya sudah bisa melihat kembali dengan teknologi yang diberi nama Argus II (bionic Eye).
Argus II (Bionic Eye) adalah sebuah kacamata yang mempunyai kamera serta video prosesor yang mentransmisikan data (secara wireless) ke mata yang telah ditanam sebuah transmitter (alat penerima).
Walaupun masih dinyatakan belum sempurna tetapi ini merupakan sebuah langkah yang paling hebat saat ini.
Setidaknya pria ini sudah bisa mengikuti garis putih yang ada di jalan dan bahkan memilih kaus kaki.
Argus II didisain untuk orang seperti Ron yang mengalami kebutaan akibat suatu penyakit yang dikenal dengan nama "Retinitis Pigmentosa".
Saatnya untuk berharap teknologi ini akan semakin murah sehingga bisa digunakan oleh banyak orang.
sumber
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment